Jumat, 18 Oktober 2013

Kertamalip, Pemimpin Yang Sederhana dan Merakyat

Kertamalip, demikianlah nama yang diberikan oleh kedua orangtuanya sejak lahir ke dunia fana ini, pada 25 Desember 1965 di Dusun Dasan Baro Desa Karang Bajo Kecamatan Bayan Kabupaten Lombok Utara.



Beliau adalah anak kedua dari lima bersaudara yang lahir dari pasangan Siraman dan Siranah. Kertamalip kecil hidup dalam ekonomi keluarga yang pas-pasan. Tak heran bila sejak kecil hingga dewasa tidak pernah hidup berpoya-poya seperti kebanyakan anak- anak orang  mampu.

Kehidupan yang pas-pasan inilah yang menempa kertamalip kecil menjadi sosok yang sederhana, santun dan sabar dalam menjalani kehidupan ini. Ketika usianya 9 tahun, ia masuk ke sekolah dasar negeri (SDN) 1 Bayan yang letaknya tidak jauh dari tempat tinggalnya. Dan selama belajar di SDN 1 Bayan, Kertamalip tidak pernah ketinggalan hingga tamat pada tahun 1980 dengan meraih prestasi baik.

Selepas dari SD, Kertamalip melanjutkan pendidikannya ke jenjang yang lebih tinggi yaitu SMP Negeri 1 Bayan. Sekolah sambil membantu orang tua bekerja sebagai petani, itulah dilakukan hingga tamat SMPN 1 Bayan pada tahun 1983.

Kendati kehidupan ekonomi keluarganya kala itu serba pas-pasan, namun tidak mematahkan semangatnya untuk melanjutkan pendidikannya ke jenjang yang lebih tinggi. Karena bagi dirinya adalah menuntut ilmu itu merupakan kewajiban bagi setiap individu umat Islam, sesuai dengan sabda Nabi Saw: “Tuntutlah ilmu sejak dari buaian ibumu hingga ke liang lahad”.  Hadis inilah yang menginspirasi dan menyemangati dirinya untuk terus belajar, dan masuk ke SEMEA Negeri 1 Mataram.

Pada tahun 1986, Kertamalip lulus di SEMEA Negeri Mataram. Sayang, setelah tamat SEMEA dirinya tidak dapat melanjutkan ke Perguruan Tinggi, karena ketiadaan biaya. “Waktu itu saya ingin sekali melanjutkan ke perguruan tinggi, namun karena kondisi ekonomi keluarga yang kurang mendukung sehingga saya mengecap bangku sekolah sampai SLTA”, katanya sambil mengenang masa lalunya.

Setamat di SEMEA Negeri, Kertamalip langsung mengabdikan dirinya untuk masyarakat dengan menjadi kepala Madrasah Ibtidaiyah Nahdhatul Wathan (MI-NW) pada tahun 1987 -1997. Dan untuk memenuhi kebutuhan hidupannya, Kertamalip selain sebagai tenaga pendidik juga sekaligus sebagai tukang cukur rambut keliling dari pasar yang satu ke pasar lainnya.

Sementara pada tahun 1992-1997, Kertamalip diangkat menjadi Pembantu PPN Desa Bayan. Dan sejak tahun 1998-2004, beliau kembali bertugas sebagai pembantu PPN Desa Senaru.  Sedangkan pada tahun 2004 hingga sekarang menjadi pembantu PPN Desa Karang Bajo.

Berkat kesabaran dan ketekunannya bekerja, sehingga pada tahun 2000-2004 beliua ditarik menjadi stap kantor desa Senaru. Sehingga persis pada tahun yang sama, Kertamalip memikul beberapa tanggung jawab yaitu menjadi kepala MI, pembantu PPN, dan menjadi staf desa. Walau banyak tugas yang harus dikerjakan, namun pekerjaan sebagai tukang cukur keliling tidak ditinggalkan.

Pada tanggal 16 Agustus 1988,  Kertamalip mengakhiri masa lajangnya setelah menemukan gadis pujaan hatinya yang bernama Limanim. Sementara tugas lain yang pernah diembannya adalah menjadi pejabat Kadus Dasan Baro dari th 2002 -2004 dan Pejabat Kades Karang Bajo dari th 2004 – 2006.
Menjadi Kepala Desa.

Barangkali tidak pernah dibayangkan sejak kecil, bila suatu saat dirinya akan menjadi seorang pemimpin ditingkat desa. Tapi itulah kenyataan yang harus dijalankan, dimana Karang Bajo sejak dimekarkan pada tahun 2004 hingga depinitif , tahun 2006, beliu sudah dipercaya menjadi pejabat Kades Karang Bajo.

Dan pada Pilkades pertama pada tahun 2007, Kertamalip ikut menjadi calon menyaingi seorang lawannya yang dinilai calon yang cukup kuat waktu itu. Tapi faktanya pada pemilihan Kades yang penuh liku-liku dan tantangan ini, Kertamalip menang telak atas lawannya, sehingga ia dilantik menjadi Kades pertama di Desa Karang Bajo priode tahun 2007-2013.

Ketika masa jabatannya berakhir, Kertamalip kembali tampil menjadi calon kedes untuk kedua kalinya. Lagi-lagi dirinya menang telak atas pesaingnya yang bernama Supardi. Belipupun kembali dilantik oleh Bupati KLU menjadi kades kedua, priode tahun 2013-2019.

Selama menjabat menjadi kepala desa Karang Bajo, Kertamalip dikenal oleh warga adalah kades yang ramah, santun, sederhana dan cukup merakyat. “Kalau mengundang beliau tidak perlu pake surat, cukup dengan SMS lewat hp saja ia akan datang memenuhi undangan”, ungkap puluhan warga Karang Bajo.

Selain itu, sejak Karang Bajo berdiri pada tahun 2004, Kertamalip sudah mulai bergabung dengan Rakom Primadona FM dengan jabatan sebagai ketua Badan Pengawas Siaran rakom Primadona sekaligus sebagai penyiar. Dan sejak tahun 2010 hingga sekarang bergabung menjadi pewarta warga di www.suarakomunitas.net untuk wilayah NTB.

Lalu bagaimana pengalamannya selama memimpin desa Karang Bajo Kecamatan Bayan yang sering disebut “tukang cukur menjadi Kades ini”?  Ikuti liputan berikutnya….bersambung….

PROFIL
1. Nama : Kertamalip
    Jenis Kelamin : laki laki
    Tempat tanggal lahir Dasan Baro, 25 -12-1965
    Nomor KK: 5208041705100005
    Nomor NIK: 5208042512650001
    Warga Negara : Indonesia
    Agama : Islam
    Suku : Bayan Asli
    Setatus : Sudah Kawin
    Nama Ayah : Siraman
    Nama Ibu  : Serinah
    Nama Kakak Kandung; Karsini,
    Nama Adik Kandung : Sudralip, Sutradi & Kertabudi
    Pekerjaan terahir : Kepala Desa Karang Bajo
    Alamat Rumah : Dusun Dasan Baro Desa Karang
    Bajo Kecamatan Bayan Kabupaten Lombok Utara
    Provinsi Nusa Tenggara Barat Kode Pos 83354
  
2. Istri dari Kertamalip
    Nama : Limanim
    Tempat tanggal lahir: Dasan Baro, 31-12-1969
    Nomor NIK : 5208043112690040
    Tanggal Menikah : 16 Agustus 1988
    Nomor Buku Nikah : 53/9/8/1988
    Pendidikan : SD Tamat
    Agama : Islam
    Suku : Bayan asli
    Pekerjaan : Tani
    Nama Ayah : Dirajip
    Nama Ibu : Sam
    Alamat : Dusun Dasan Baro Desa Karang Bajo
3. Anak Kandung dari Kertamalip
    1. Nama  : Arniati Tempat tanggal lahir : Dasan
         Baro ,12-11-1990 NIK : 5208042119000001
         Pendidikan sekarang : D3. A.Md.Gigi. Mataram
    2. Nama : Rusniatun tempat tanggal lahir : Dasan
         Baro, 23-03-1996 NIK: 5208046303960001
         Pendidikan sekarang  : Pelajar  SMA 1 Bayan
    3. Nama : Siti Aisyah tempat tanggal lahir : Dasan
         Baro, 26-08-2003 NIK : 520804660803
         Pendidikan sekarang : Pelajar SDN 1 Bayan
    4. Tanggungan keluarga. Namanya ; Nangen,
         terangen dan Ayu.
4. Riwayat Pendidikan Kertamalip
     1. Tamat di SDN 1 Bayan Tahun 1980
     2. Tamat di SMPN 1 Bayan Tahun 1983
     3. Tamat di SMEAN 1 Mataram Tahun 1986.
5. Riwayat pekerjaan Kertamalip.
    1. Kepala MI NW Tumpang sari dari th 1987-1997
    2. Pembantu PPN Desa Bayan dari th 1992 -1997
    3. Pembantu PPN Desa Senaru dari th 1998 -2004
    4. Pembantu PPN Desa Kr.Bajo dari  th 2004-2013
    5. Staf Desa Senaru dari Tahun 2000- 2004
    6. Pejabat Kadus Dasan Baro dari th 2002 -2004
    7. Pejabat Kades Karang Bajo dari th 2004 - 2006
    8. Kepala Desa Karang Bajo dari th 2007 - 2013
    9. Jurnalis Suarakomunitas NTB th 2010 - 2013
  10. Kepala Desa Karang Bajo dari th 2013 - 2019.

6. Ciri - ciri badan dari Kertamalip
    Rambut : warna hitan bergelombang
    Muka : Bulet
    kuli    : agak putih
    tinggi : 160 Cm
    Perawakan : Landsing
    Berat Badan : 55 Kg
    Golongan darah : B
    Hoby : Musik.
    Tanda tanda lain : tidak ada
7.Belog: http//karangbajomandiri.bogspot.com
     Jurnalis: www.suarakomunitas.net
     Facebook : bangardes@gmail.com

1 komentar: